Undang Narasumber Mancanegara, AQL Network Gelar Takbiran Idul Fitri Online

Undang Narasumber Mancanegara, AQL Network Gelar Takbiran Idul Fitri Online

Acara ini diikuti narasumber dari berbagai negara.

UMMATTV.COM JAKARTA—Idul Fitri 1441 Hijriah tampak berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya. Virus corona covid-19 yang mewabah membuat perayaan 1 Syawal 1441 H berbeda. Masyarakat diminta tetap di rumah dan melakukan kerumunan di luar rumah, baik itu pada malam takbiran maupun shalat Id.

Mengikuti anjuran pemerintah dan ulama untuk tetap di rumah, AQL Network menggelar takbiran online yang disiarkan melalui kanal Youtube. Gema takbir ini akan dipimpin oleh UStaz Bachtiar Nasir dan bergabung para public figur, hafiz cilik, serta narasumber dari berbagai negara.

Adapun narasumber mancanegara berasal dari Indonesia, Malaysia, Brunei, Australia, Singapura, Thailand, New Zaeland, Jepang, Saudi Arabia, Mesir, Sudan, Jordania, Palestina, Qatar, Turki, Rusia,  Ceko, Swiss, Perancis, Jerman, dan USA.

Acara berlangsung pada Sabtu, 23 Mei 2020 mulai pukul 17.00 WIB.*

Sebelumnya :
Selanjutnya :