SKA yang saat ini membina 98 anak yatim dan dhuafa serta 33 lansia mendapatkan bantuan dari WIZ dalam menyalurkan zakat fitrah.
UMMATTV.COM JAKARTA--WIZ berkesempatan mengunjungi sekretariat SKA (Santunan Keluarga Asyiyah) yang berlokasi di Jl. Bunga Rampai X Perumnas Klender, Jakarta Timur pada Jumat (22/5) bertepatan di malam yang ke-30 Ramadhan. Pertemuan perdana WIZ dengan SKA menindaklanjuti permohonan SKA untuk membantu anak yatim dan lansia di sana.
Di antara program SKA yaitu pemberian zakat fitrah kepada keluarga dhuafa menjelang hari raya idul fitri. SKA yang saat ini membina 98 anak yatim dan dhuafa serta 33 lansia mendapatkan bantuan dari WIZ dalam menyalurkan zakat fitrah.
WIZ (Wahdah Inspirasi Zakat) yang langsung diwakili Ust.Yudi Wahyudi, Manajer Wilayah WIZ Jakarta menyalurkan zakat fitrah lebih dari 100 paket kepada yatim dhuafa dan lansia dibawah binaan SKA yang diterima oleh Ibu Utari, Sekretaris SKA Perumnas Klender, Jumat (22/5).
"Saya sangat bersyukur sekali, ketika saya mengontak LAZIS Wahdah itu lansung direspon dengan baik. Mudah-mudahan LAZIS Wahdah kedepannya tetap istiqomah, kita sama-sama istiqomah dalam jihad di jalan Allah", ucap Ibu Utari.*
Tags: Wahdah Inspira Zakat, Idul Fitri