Yudi Wahyudi : "Bantuan ini akan sangat membantu pertumbuhan kemandirian santri - santri kami insya Allah. Mereka akan membuktikan, bahwa para santri juga mampu menjadi para pengusaha"
JAKARTA UMMATTV.COM - Launcing Program Santripreneur yang diselenggarakan di Auditorium Perpusnas RI ini menghadirkan Direktur Bidang ZAWA (Zakat Wakaf) Kemenag RI, Pimpinan BAZNAS, Pengurus POROZ dan para santri dari beberapa kota dapat berjalan sukses, Kamis (01.02.2024).
Acara yang juga dihadiri oleh unsur Laznas WIZ diwakili oleh Manajer WIZ Area Jabodetabek, Yudi Wahyudi dan tim media. Yudi menyampaikan, bahwa kegiatan ini merupakan kolaborasi antar Laz Ormas Islam bersama BAZNAS yang akan mendorong percepatan kemandirian para santri.
"Bantuan ini akan sangat membantu pertumbuhan kemandirian santri - santri kami insya Allah. Mereka akan membuktikan, bahwa para santri juga mampu menjadi para pengusaha", papar Yudi yang mewakili Dirut WIZ di lokasi.
Dalam kesempatan yang hampir bersamaan para santri yang berasal dari Wahdah Islamiyah, yaitu Okky dan Muallim menyampaikan ucapan terima kasih yang sangat berharga kepada WIZ, POROZ dan BAZNAS yang telah memfasilitasi bantuan dan pelatihan yang tidak sedikit ini.
"Kami sangat berbahagia atas bantuan ini, yang membuat kami lebih terpacu meningkatkan usaha kami yang telah berjalan, meski kami juga masih mengemban amanah sebagai pengajar", ujar Muallim yang sehari - hari juga sebagai guru di sekolah Wahdah Cibinong Bogor.
Tags: #santripreneur, #WIZ