Zakat Fitrah para siswa SMP Daar Ennisa Bogor, sepakat diserahkan ke Panitia Zis Masjid Al I'tisham Budi Agung Bogor
UMMATTV BOGOR - Ramadhan di sepuluh hari terakhir, selain merupakan puncak dari 1/3 rangkaian amalam ramadhan, masih ada kewajiban yang harus dijalankan setiap muslim yang bernyawa yiatu Zakat Fitrah.
Zakat Fitrah adalah Zakat fitrah (zakat al-fitr) adalah zakat yang diwajibkan atas setiap jiwa baik lelaki dan perempuan muslim yang dilakukan pada bulan Ramadhan.
156 siswi dari Sekolah khusus Putri Daar Ennisa, yang berlokasi di jalan perdana raya (perum Budi Agung) Bogor, sepakat penyaluran zakat fitrah diserahkan ke panitia ZIS Masjid Al I'tisham Perum Budi Agung Bogor.
Penyerahan zakat fitrah berupa beras sebanyak 390 kg ini, mewakili pihak sekolah Auliyah Dyah Yurisdika selaku wakil Kepala (Waka ) kesiswaan. Selasa, (112/4/2023).
Encep Lukman selaku ketua DKM Masjid Al I'tisham , mengucapkan terima kasih atas kepercayaan para siswi SMP Putri Daar Ennisa untuk penyaluran zakat fitrahnya. "Kami sangat apresiasi pihak sekolah Daar Ennisa terkhusus siswi SMP atas kepercayaan dalam penyaluran kepada yang berhak menerima", ujarnya.
Himbauan dan Undangan Bazar Masjid Al I'tisham Budi Agung Bogor
Selain menerima zakat fitrah dari masyarakat sekitar perum budi Agung ini, panitia juga akan mengadakan bazar. Sesuai surat edaran dengan No. 006/KOP-SURAT-DKM/IV/2023 Perihal Himbauan dan Undangan Bazaar.
Kami sangat berharap Bapak Ibu dapat turut berpartisipasi dengan menyumbangkan sebagian hartanya untuk Infaq/sodagoh berupa Uang Tunai atau barang berupa Mie instan, Sembako, Pakaian Layak Pakai dapat diserahkan kepada Koordinator masing-masing di tiap RW. Sesuai yg telah dicantumkan dalam surat tersebut.
Atau langsung ke Masjid Al I'tisham
dapat menghubungi.
Bapak H.Sofyan HP.0813.1520.0611. atau Bapak H. Wahyu HP. 0878.7427.0615.
Demikian kami sampaikan terima atas perhatian dan bantuannya.
Tags: Zakat Fitrah, Masjid Al I'Tisham, Budi Agung