Rakernas III: ARM HA-IPB Sahkan Renstra 2022-2024

Rakernas III: ARM HA-IPB Sahkan Renstra 2022-2024

UMMATTV, BOGOR--Aksi Relawan Mandiri Himpunan Alumni Institut Pertanian Bogor (ARM HA-IPB) menggelar Rapat Kerja Nasional III di Gedung Alumni IPB, Baranangsiang, Bogor, Jawa Barat. Acara Rakernas berlangsung secara hibrid, pada hari Jumat dan Sabtu, 18 dan 19 Februari 2022. Rakernas III ARM HA-IPB mengambil tema "Membangun Kolaborasi Alumni IPB dan Komponen Bangsa yang Lebih Kuat Menuju Layanan Kemanusiaan yang Lebih Berkualitas.“ 

Hadir dalam Rakernas III ini Ketua Umum DPP HA IPB Ir. Walneg S. Jas MM, Ketua Dewan Pembina ARM HA-IPB Ir. Fathan Kamil, para pengurus DPP ARM HA-IPB, pengurus ARM Cabang Sumatera Selatan, Kepulauan Riau, dan Banten, perwakilan  beberapa DPD HA-IPB yang terlibat dalam misi kemanusiaan, para relawan, peserta peninjau, dan tamu undangan. 

“Rakernas adalah bagian dari amanah yayasan untuk mengevaluasi program-program yang ARM telah kerjakan dalam setahun terakhir dan merencanakan kegiatan setahun ke depan.  Yang istimewa, tahun ini kami mengesahkan Rencana Strategis untuk 2022 - 2024,” kata Ketua Umum ARM HA-IPB, Ir. Ahmad Husein M.Si.

Ketua Umum DPP HA IPB Ir. Walneg S. Jas, MM, menyambut baik terselenggaranya Rakernas III ARM HA-IPB ini. Sebab, sesuai dengan visinya, ARM telah menjadi mitra terpilih bagi alumni, civitas akademika IPB, serta berbagai komponen bangsa dalam bidang sosial kemasyarakatan. Selain mengembangkan kemampuan menggalang dana kebencanaan,  kemanusiaan, dan operasional, Walneg mendorong ARM HA-IPB untuk terus memperkuat organisasi melalui percepatan pembentukan cabang-cabang ARM di daerah rawan bencana, mengembangkan badan atau divisi yang mengelola bidang-bidang khusus, serta merancang program kerja yang kuat.  

Sementara itu, Ketua Dewan Pembina ARM HA-IPB Ir. Fathan Kamil menegaskan pentingnya menjaga asa untuk membangun produktivitas kebaikan yang terorganisasi dengan baik, berkelanjutan, dan sistematis. “ARM HA-IPB adalah salah satu saluran untuk mewujudkannya, sebagai salah satu komitmen Himpunan Alumni IPB untuk bangsa dan negara, dan untuk kemanusiaan,” ujarnya.

Selain mengesahkan Rencana Strategisnya untuk tiga tahun mendatang, Rakernas juga menyepakati Rencana Kerja Tahunan (RKT) ARM HA-IPB 2022, penyempurnaan AD-ART Yayasan ARMM, serta rencana restrukturisasi kepengurusan. 

Sebagai badan otonom di bawah DPP Himpunan Alumni IPB, selama tiga tahun terakhir ARM HA-IPB telah menjalankan 26 operasi kemanusiaan tanggap darurat bencana di  tujuh provinsi, menjangkau hampir 20.000 warga penerima manfaat, dan melibatkan tak kurang dari 268 relawan ARM, mitra, serta masyarakat lokal. ARM HA-IPB berhasil memperoleh dan mengelola donasi dengan nilai mencapai lebih dari Rp 2,3 Milyar.*



Sebelumnya :
Selanjutnya :