MASKER Solusi Jitu Kendalikan Covid 19

MASKER Solusi Jitu Kendalikan Covid 19

Kalau metode pemakaian masker ini dilakukan secara massal dan disiplin. Difasilitasi pemerintah. Diawasi secara ketat oleh aparat. Maka dengan metode ini wabah Covid 19 dapat segera teratasi. Tuntas. Mudah. Dan murah.

Oleh: Khaerul Makkarateng

Setelah mengikuti hiruk pikuk atas masalah Covid 19 di media sosial dengan berbagai dimensinya. Dengan berbagai faktor-faktor penyebabnya. Dengan berbagai solusinya. Dengan berbagai akibat sosial ekonominya, juga setelah menyaksikan video Dr. Nugroho di youtube. Dan setelah mempraktekkannya pada diri saya sendiri sekitar sepekan ini. Selama ini saya ada keluhan flu dan bersin-bersin setiap bangun subuh. Alhamdulillah setelah mempraktekkan pemakaian masker dengan tujuan menimbulkan hawa panas itu; sudah bebas dari flu dan bersin-bersin.

  • Pakailah Masker

Slogan "aku lindungi engkau, kau lindungi aku -  I protect you, you protect me" yang disematkan pada penggunaan masker adalah solusi paling jitu di antara berbagai cara pengendalian virus termasuk Covid 19. Mengalahkan; #stayathome, #physicaldistancing, atau #socialdistancing.

Secara medis, penggunaan masker akan menimbulkan hawa panas pada area pernapasan kita. Dalam kondisi ini virus akan hengkang dari area itu bahkan mati di situ. Dari sisi transmisi virus, droplet akan tertahan pada masker. Virus tidak akan keluar menyebar ke orang lain melalui droplet tersebut. Ingat covid 19 itu dipindahkan. Bukan berpindah.

Seharusnya PENGGUNAAN MASKER ini yang perlu DIWAJIBKAN kepada seluruh rakyat Indonesia. Terutama bagi mereka yang beraktivitas di area publik. Kewajiban penggunaan masker yang mestinya menjadi perhatian pemerintah. Dengan segala konsekwensinya. Namun kelebihannya; ongkosnya murah. Sangat murah sekali.

Kalau penggunaan masker ini dilakukan secara massal dan displin. Pemerintah memfasilitasi pengadaan maskernya. Dilakukan pengawasan secara ketat oleh aparat. Dibantu sosialisasinya oleh lembaga-lembaga kemanusiaan. Saya yakin wabah covid 19 akan segera teratasi dengan cara sederhana ini.

Warga yang kedapatan keluar rumah tanpa masker harus disuruh pulang untuk menggunakan masker. Begitu pula dengan orang-yang ingin menunaikan solat di masjid. Hendaknya pengurus masjid dengan tegas tidak mengizinkan masuk masjid bagi mereka yang tidak menggunakan masker.

  • Mudah dan Murah

Adanya keengganan berbagai pihak melakukan lockdown untuk memutuskan rantai penyebaran covid 19 disebabkan karena adanya bayangan konsekuensi dari kebijakan tersebut. Seperti jaminan pangan warga negara yang terdampak. Begitu juga lumpuhnya kegiatan ekonomi, juga pembatasan kegiatan keagamaan di masjid dan tempat ibadah lainnya.

Kalau metode pemakaian masker ini dilakukan secara massal dan disiplin. Difasilitasi pemerintah. Diawasi secara ketat oleh aparat. Maka dengan metode ini wabah Covid 19 dapat segera teratasi. Tuntas. Mudah. Dan murah.

  • Kebijakan Nasional

Metode penggunaan masker ini dapat menjadi kebijakan nasional di negeri kita tercinta ini dalam pengendalian tersebarnya covid 19. Mari kita terapkan pada diri kita masing-masing. Pada keluarga kita. Pada komunitas kita. Dalam skala pemerintahan, kita mulai dari tingkat terendah. Kelurahan, kecamatan, kabupaten/kota, propinsi. Hingga skala nasional.

Kita sudah menyaksikan korban yang berguguran. Tetapi semoga metode pemakaian masker ini dapat menjadi kebijakan nasional sehingga transmisi covid 19 segera terkendali dengan cara sederhana ini. Saya bisa bayangkan anjuran #physicaldistancing dan #solatdirumah dapat dicabut dengan adanya metode masker ini secara massal dan disiplin. Sekali lagi secara massal dan disiplin.

Kepada saudara-saudara yang berkompeten dapat mengembangkan analisa saya ini lebih lanjut dan lebih ilmiah. Semoga dapat menjadi solusi atas musibah yang melanda bangsa kita ini. Solusi atas kemelut sosial ekonomi negeri kita tercinta. Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Penulis: Medical Hacker

Makassar 12 April 2020


Sebelumnya :
Selanjutnya :