UMMATTV CIBINONG--Memasuki Liburan panjang pada akhir Ramadhan dan Syawal, santri Tahfidz Cibinong Bogor, Jawa Barat adakan ujian terbuka tahfidz, Senin ( 19/04/2021).
Kegiatan ini belangsung di Masjid Ibnu Katsir Komplek Pesantren yang berlokasi sebelah barat Stadion Pakansari Kabupaten Bogor. Ujian akhir hafalan diikuti 25 santri, terdiri 14 santri kelas XII (SMA) dan 9 santri kelas IX (SMP). Target hafalan yang diujikan SMP 5 Juz dan 10 juz untuk tingkat SMA.
Ustaz Muhammad Raihan sebagai salah satu penguji dalam kegiatan ini memberikan kriteria kelulusan dengan Itqon nilai 50, tajwid 40 dan adab 10. "Ujian yang pertama kali diadakan sebelum Wisuda Khataman Qur'an , dengan nilai kelulusan minimal 75," ujar dia.
"Pelaksanaan ujian terbuka ini adalah yang pertama kali bagi pondok, Sebelumnya hanya sebatas ujian di kelas masing-masing," lanjut Ustaz Raihan.
Ustaz Wanuzulan selaku penanggungjawab Unit Tahfidz mengatakan jika kedepan, akan dilaksanakan setiap akhir semester, dan khusus kelas 9 dan 12 dilaksanakan sebelum wisuda kelulusan. "Dengan adanya program ini kita dapat melihat tingkat kualitas hafalan santri, sebelum wisuda kelulusan mereka," jelas Ustaz Wanuzulan.*