”Sekolah Darurat” Naik Panggung Tangguh Awards

”Sekolah Darurat” Naik Panggung Tangguh Awards

(BALIKPAPAN) Ummattv.id - “Sebagai seorang relawan pendidikan, hatiku tergerak untuk melangkah ke Semeru mendampingi adik-adikku belajar di tempat darurat, agar terus mendapatkan pendidikan.”


Tulisan ini terukir pada sebuah potret berjudul Sekolah Darurat yang memperlihatkan relawan bersama siswa-siswi Sekolah Dasar bermain dan tergambar jelas ekspresi kegembiraan mereka. Walaupun terdampak erupsi Gunung Semeru, semangat kebersamaan untuk bangkit tercipta dan kian tumbuh dalam diri anak-anak.


Foto istimewa tersebut meraih juara terbaik pada lomba kreativitas kebencanaan bertajuk Tangguh Awards. Pada puncak acara Bulan Pengurangan Risiko Bencana (PRB), foto ini “naik” ke atas panggung penganugerahan dan mencuri perhatian orang-orang yang hadir.


Apresiasi turut disampaikan langsung secara simbolis melalui prosesi penandatanganan pada foto oleh Deputi Bidang Pencegahan BNPB Prasinta Dewi, Anggota Komisi VIII DPR RI Sri Wulan dan Plt Kepala Pusat Data Informasi dan Komunikasi Kebencanaan BNPB Abdul Muhari.


“Foto yang sangat menghangatkan hati, melahirkan harapan untuk bangkit bahkan dalam kondisi tersulit di tengah bencana, tentunya menjadi semangat untuk semakin tangguh,” tutur Prasinta saat melakukanan penandatanganan foto Sekolah Darurat, Jumat (14/10).


Mohamad Arifin, Pemenang Juara Terbaik Kategori Foto Tangguh Awards 2022 mengungkapkan rasa gembiranya setelah mendapati hasil potretnya ikut naik ke atas panggung.


“Senang sekali, terharu. Semoga semakin banyak fotografer yang mampu mengambil potret untuk menggugah semangat dan tangguh lebih kuat menghadapi bencana,” ungkap Arifin di Balikpapan Sport and Convention Center (BSCC) Dome. 


Bertemakan “Bangkit Bersama, Tangguh Bersama”, tahun ini Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) melalui Pusat Data Informasi dan Komunikasi Kebencanaan telah menerima sebanyak 989 karya yang terdiri dari 550 karya foto, 81 film pendek, 90 komik strip dan 268 poster yang menjadi sarana edukasi bencana alam maupun non-alam untuk masyarakat. 


Setelah melalui proses penjurian pada 14 hingga 22 September lalu, telah terpilih 37 karya sebagai nominator. Kemudian terdapat 4 (empat) karya yang meraih Juara Terbaik dan diundang langsung untuk menerima penghargaan, antara lain 


Juara Terbaik Kategori Foto : Mohamad Arifin


Juara Terbaik Kategori Film Pendek : Mayang Masradianti


Juara Terbaik Kategori Poster : Gede Lingga Ananta Kusuma Putra


Juara Terbaik Kategori Komik Strip : Yohanes Tenggara


Deputi Bidang Pencegahan BNPB Prasinta Dewi bersama Anggota Komisi VIII DPR RI Sri Wulan memberikan hadiah secara simbolis kepada para pemenang berupa piala dengan bentuk tameng Dayak dan corak dari perisai Talawang.


Para pemenang dan nominator Tangguh Awards 2022 turut menerima hadiah berupa uang tunai total 61 juta rupiah. Salah satu stakeholder BNPB, Bank Rakyat Indonesia (BRI) turut mempersembahkan uang tabungan dengan total sebesar Rp 39.250.000. 


Selama lebih dari satu dekade, Tangguh Awards menjadi ruang bagi komponen pentaheliks dalam menyalurkan kreativitas guna membangun budaya sadar bencana. Melalui pelaksanaan kegiatan ajang nasional ini, diharapkan adanya peningkatan pengetahuan, keterampilan dan pengalaman di bidang kebencanaan. 


Sumber : Abdul Muhari, Ph.D.

Plt. Kepala Pusat Data, Informasi dan Komunikasi Kebencanaan BNPB

Sebelumnya :
Selanjutnya :