Santri Wahdah Islamiyah Cibinong Bogor Sabet 4 Medali Emas dan 7 Perak di Kompetisi Silat Nasional

Santri Wahdah Islamiyah Cibinong Bogor Sabet 4 Medali Emas dan 7 Perak di Kompetisi Silat Nasional

Santri Tahfidz Wahdah Islamiyah Cibinong-Bogor kembali menorehkan prestasi gilang gemilang dalam ajang kejuaraan silat nasional. Sebelas siswa SMP-SMW Al-Qur'an Wahdah Islamiyah be hasil meraih medali emas dan perak dalam perhelatan Jakarta silat competition Nasional yang digelar di Jakarta , Sabtu-Ahad (21-22/12/2019).

"Alhamdulillah santri-santri kita kembali meraih juara dalam kejuaraan silat nasional", ujar Pimpinan Pesantren Tahfidz Wahdah Islamiyah Cibinong-Bogor, Syamsuddin.

Menurut koordinator official kontingen Wahdah Islamiyah Ardiansyah, total medali yang berhasil disabet pesilat Wahdah 11 medali. Empat emas dan tujuh perak.

"Alhamdulillah kita dapat empat emas dan tujuh perak", ucapnya disertai ekspresi bahagia.

Medali emas diraih oleh masing-masing; Ibnu Taimiyah, siswa kelas XI SMA Al-Qur'an WI asal Palu; Akram, siswa kelas XI asal Depok; Muhammad Afadin, siswa kelas IX SMP Qu WI asal Bogor, dan Elnova, siswa kelas X asal Lampung. 

Sedangkan medali perak atau juara dua dipersembahkan oleh Ardiansyah (kelas XI), Saldi (Kelas X),  Dani  (Kelas VIII), Aldrich (Kelas X),  Mudzafar (Kelas VIII), Dilan (Kelas VIII), dan Fahri Ahmad (Kelas VII).

Torehan prestasi ini disambut suka cita para pesilat dan keluarga besar Pesantren SMP-SMA Al-Qur'an Wahdah Islamiyah.

Para siswa yang telah mengharumkan nama sekolah dan pondok merasa bahwa prestasi yang diraih tidak lepas dari Taufiq Allah kemudia dan kerja keras  dalam berlatih serta dukungan semua pihak.

"Alhamdulillah saya sangat bersyukur karena bisa mendapatkan juara satu, tentunya ini Berkat do'a Ustadz saya di Wahdah Islamyah dan teman-teman, trimakasih", ungkap Ibnu Taimiyah, santri as

 Torehan prestasi ini disambut suka cita para pesilat dan keluarga besar Pesantren SMP-SMA Al-Qur'an Wahdah Islamiyah.

Para siswa yang telah mengharumkan nama sekolah dan pondok merasa bahwa prestasi yang diraih tidak lepas dari Taufiq Allah kemudia n kerja keras  dalam berlatih serta dukungan semua pihak.

 "Alhamdulillah saya sangat bersyukur karena bisa mendapatkan juara satu, tentunya ini Berkat do'a Ustadz saya di Wahdah Islamyah dan teman-teman, trimakasih", ungkap Ibnu Taimiyah, santri asal Palu yang juga telah hafal 12  Juz Al-Qur'an.

Senada dengan Ibnu, Afadin yang mempersembahkan medali yang sama mengatakan, ia sangat bersyukur dengan capaian pada kejuaraan Ini.

"Karena hari ini adalah pengalaman saya pertama mendapat medali emas", kata Adin yang juga telah hafal 10  juz.

 Ungkapan rasa syukur senada juga disampaikan para ofisial.

"Alhamdulillah saya sangat  bersyukur karena santri-santri Wahdah membawa hasil yg memuaskan", ujar salah satu official  Budi Rahmatsyah. 

 "InsyaAllah target saya menjadikan Wahdah juara umum   di event yang  akan datang", tandas Ardiansyah menambahkan penuh harap.

Harapan Ardy disambut baik Kepala SMP Qu Wahdah Islamiyah, Muhammad Hamka. 

“Alhamdulillah ini pencapaian kesekian kalinya yang diraih oleh siswa-siswa  kita dalam ajang bela diri, ke depannya kita berharap bisa lebih banyak lagi meraih juara”, tandasnya. []

Anwar

Sebelumnya :
Selanjutnya :