(Event) : RUMAH TANGGA TANPA CINTA

(Event)  : RUMAH TANGGA TANPA CINTA

Walaupun menikah sebenarnya harus didasari oleh rasa cinta, karena rasa cinta inilah yang akan membuat hidup berkeluarga dan berumah tangga menjadi indah dan harmonis tidak berarti dua orang yang baru saja mengenal tidak dapat melangsungkan pernikahan

Pandangan Islam Terhadap Cinta

Rasa cinta sebenarnya adalah fitrah manusia. Memiliki rasa cinta tentunya sudah pasti dirasakan dan diinginkan oleh setiap insan Cinta terkadang diartikan sebagai rasa ketertarikan antara dua lawan jenis dan cinta pulalah yang biasanya mendasari suatu hubungan dalam hal ini adalah pernikahan.

Cinta bisa membuat orang tergila-gila dan lupa diri hingga ia khawatir dan merasa sedih jika cintanya tidak sampai atau ditolakBanyak kasus orang yang bunuh diri hanya karena cinta. Cinta yang seperti ini sebenarnya tidaklah baik karena pada hakikatnya manusia hanya bisa mencintai makhluk sebatasnya sementara ia tidak boleh melupakan cintanya kepada Allah dan RasulNya.

Dalam islam, rasa cinta sangat dihargai karena rasa cinta sesama manusia dan kepada Allah SWT adalah landasan seseorang untuk menjalankan ibadah dan dengan ikhlas mengamalkan ajaranNya. Seorang pria atau wanita hendaknya mencintai karena Allah dan bukan karena nafsu semata. Cinta sejati dalam islam adalah tatkala dua orang manusia mencintai satu sama lain dan bersama-sama mewujudkan cintanya kepada Allah SWT dengan senantiasa mendorong satu sama lain untuk menjalankan perintahnya dan menjauhi larangannya.

Menikah Tanpa Cinta

Walaupun menikah sebenarnya harus didasari oleh rasa cinta, karena rasa cinta inilah yang akan membuat hidup berkeluarga dan berumah tangga menjadi indah dan harmonis tidak berarti dua orang yang baru saja mengenal tidak dapat melangsungkan pernikahan. Dalam islam dikenal istilah ta’aruf yakni proses perkenalan antara seorang pria dan wanita dengan tujuan untuk mencari jodoh sesuai dengan syariat islam. Ta’aruf berbeda dengan pacaran karena dalam ta’aruf seorang wanita tidak boleh berduaan dengan seorang pria begitu juga sebaliknya. Hal ini dilakukan sebagai usaha untuk menghindari zina.

Tertarik dengan  pembahasan tentang Cinta, silahkan ikuti Kajian Parenting  Nabawi dengan Tema “ Rumah Tangga Tanpa Cinta”. Sebagai narasumber Al Ustadz Bendry Jaisyurrahmah  Insya Allah dilaksanakan Senin 24 Februari 2020 pukul 08.00 s/d 11.00 WIB Tempat : Saung  Pondok Laras. jalan komjen yasin 2e kelapa dua ciamnggis Depok Jawa BaraDalam rangka ikut mensukseskan program buat anak-anak yatim penghafal Al Quran, silahkan siapkan infaq terbaiknya. Untuk informasi dan pendaftaran : Ketik, REG_Kp_NamaLengkap_Nomer WA_Alamat

Kirim ke No. Hp. 08111110948 (call/wa), Penyelenggara Yayasan Al Hijaz Al Khairiyah Indonesia.

Acara ini didukung oleh :

- Ponpes Tahfidz Al ihsan Kelapa Dua

- Ponpes Tahfidz Raudhatul Huffadz Pondok cabe

- Paud IBQ Al ihsan

- Rumah quran As-Sakinah.

- Wahdah Islamiyah

- Wahdah Inspirasi Zakat (WIZ)

- Ummat TV


Bagi yang memiliki usaha atau produk, kesempatan untuk promosikan melalui stand-stand khusus produk Muslim. Silahkan menghubungi nomor yang ada diatas.

Sebelumnya :
Selanjutnya :