5 Santri Ar-Rohmah Tahfidz Juara Hidayatullah Festival 2021

5 Santri Ar-Rohmah Tahfidz Juara Hidayatullah Festival 2021
UMMATTV, MALANG--Sebanyak lima santri SMA Integral Ar-Rohmah Tahfidz Pesantren Hidayatullah Malang kembali menorehkan prestasi gemilang di tingkat Jawa Timur. Kali ini mereka berhasil merebut lima juara pada ajang 'Hidayatullah Festival (Hi-Fest) 2021', Rabu (29/12).

Prestasi membanggakan itu diraih oleh Said M. Tsabitul Azmi Yahya Bakhsin, santri kelas XII yang mermperoleh juara 1 untuk kategori IPA. Sedangkan M. Ilham Akbar Priatama dan Muhammad Zalmaladzi El - Fajri, masing-masing meraih juara 2 dan 3 untuk kategori matematika. Dua santri lainnya mendapatkan juara 3 untuk kategori IPA dan MHQ. Yakni Muhammad Kais Abror dan Ridho Aulia Rahman. 

Atas prestasi tersebut mereka berhak membawa pulang trofi, sertifikat dan uang pembinaan. Amriyanto Hadi selaku Kepala Sekolah mengaku bangga atas prestasi yang diraih oleh para santrinya tersebut.

"Alhamdulilah, santri Ar-Rohmah Tahfidz berhasil menunjukkan prestasinya. Ini patut disyukuri," ujarnya.

Ustadz Amri, demikian akrab dipanggil pun berharap, capaian yang ditorehkan para santri tersebut bisa menjadi teladaan bagi selurih santri terus berlomba-lomba meraih prestasi.

Berlangsung secara online, Hidayatullah Festival 2021 merupakan kompetisi bergengsi  yang diselenggarakan oleh Departemen Pendidikan DPW Hidayatullah Jawa Timur. Gelaran rutin setiap tahun tersebut diikuti ratusan sekolah Hidayatullah yang ada di Jawa Timur.*
Sebelumnya :
Selanjutnya :