Ust Jahada merasa gembira dengan berlangsungnya pertemuan tersebut. "Saya secara pribadi merasa gembira dengan adanya pertemuan bersama para penuntut ilmu (Thullab).
UMMATTV MEKKAH - Serentak Ummat Islam melaksanankan shalat Idul Fitri 1 Syawal 1443H jatuh pada senin 2 Mei 2022. Begitupun ummat Islam di Saudi Arabia, terkhusus masyarakat yang ada di Mekkah Al Mukarramah.
Ribuan masyarakat Indonesia memanfaatkan akhir Ramadhan untuk melakukan ibadah Umrah di dua kota suci yaitu di Madinah dan Mekkah Al Mukarromah.
Tanpa terkecuali Ust. Yusran Anshar dan Ust Jahada Mangka, dari Dewan Syariah Wahdah Islamiyah, tahun ini memanfaatkan moment ramadhan untuk melakukan ibadah Umroh bersama ratusan jamaah dari keluarga besar Wahdah Islamiyah.
Terlihat usai melaksanakan shalat Ied Fitri, keduanya berkesempatan berkumpul bersama para mahasiswa yang sedang studi di berbagai universitas unggul, Saudi. Mereka berkesempatan memberikan nasehat dan arahan-arahan, sekaligus sebagai ajang silaturahim, Senin (2/5/2022)
Bertempat di salah satu hotel di Mekkah. Ustadz Jahada Mangka berikan tips di hadapan mahasiswa Indonesia, bersama Ust Yusran Anshar selaku ketua Dewan Syariah. Juga turut hadir Ketua Humas dan Kerjasama Lembaga Jumli Alam atau biasa disapa Ust Zubair.
Dalam pertemuan dengan mahasiswa Indonesia, Ust Jahada merasa gembira dengan berlangsungnya pertemuan tersebut. "Saya secara pribadi merasa gembira dengan adanya pertemuan bersama para penuntut ilmu (Thullab), karena kebiasaan ini kami sering lakukan juga di saat masih menjadi mahasiswa di Universitas Islam Madina", ujarnya.
Selain arahan ust Jahada, juga berkesempatan berikan arahan dan himbauan pada mahasiswa kader Wahdah Islamiyah, Ketua Humas ust Zubair. Dalam penyampaiannya, mengajak peserta yang hadir agar turut promosikan dan sosialisasikan Wahdah Islamiyah kepada masyarakat, tokoh-tokoh serta pemerintahan setempat. "Kalian adalah marketing lembaga di Saudi", imbuhnya.
"Dengan adanya sosialisasi ini, bisa menjadi jalan buat calon donatur untuk bekerjasama dalam membantu program dakwah dan pembangunan di tanah air", ujar dosen salah satu universitas di Garut ini. (AA).
Tags: Wahdah Islamiyah, Mekkah, Umrah Ramadhan